Senin, 15 November 2021

Menulis di kala sakit


Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh...
Selamat malam Salam Literasi.

Senin 15 November 2021 merupakan pertemuan ke 19 dengan Narasumber Bapak Suharto, S.Pd.,M.Pd. dan Moderator cantik Ibu Hasima Abdi Putri. Tema malam ini  "Menulis dikala sakit".

Jadi teringat bagian Reff lagu Demi Masa nya Raihan.

Ingat 5 perkara sebelum 5 perkara
Sehat sebelum sakit
Muda sebelum tua
Kaya sebelum miskin
Lapang sebelum sempit
Hidup sebelum mati.

Apa dan bagaimana materi pelajaran BM bersama APKS PGRI  malam ini, mari sama-sama kita simak materi malam ini.
Walau pembelajaran hanya lewat aplikasi WhatsApp, belajar dimana saja, belajar kapan saja dan belajar dengan siapa saja.

Berdoa dimulai demikian ibu moderator memandu kelas.

Cing Ato demikian sapaan akrab bapak Narasumber, Ibu Moderator kemudian memberikan profil dan karya-karya Cing Ato.

Curriculum vitae

Nama: Suharto (Cing Ato)
Asal. : Jakarta ( Betawi)
Tugas: MTsN 5 Jakarta
Guru. : Fikih 
Menulis

A. Belajar Menulis
      1. Pelatihan menulis bersama KSGN Akhir Desember 2016 di Wisma UNJ Jakarta, selama 3 hari 2 malam.
      2. Pelatihan menulis MWC Media Guru di Cipanas Akhir Desember 2017, selama 3 hari 2 malam
      3. Pelatihan menulis 2017 bersama Om Jay di acara public speaking di Jakarta
      4. Pelatihan menulis 2020 bersama Om Jay angkatan ke 8. ( Dalam kondisi sakit)
      5. Pelatihan Desain cover buku dengan pak Ajhinata (2021)

Narasumber
1. Narasumber pelatihan menulis KSGN PGRI 2021 Gelombang 17
2. Narasumber pelatihan menulis KSGN PGRI 2021 Gelombang 19


B. Menulis Buku
     1. Buku Antologi

          1) Bukan Guru Biasa (2016)
          2) Guru Inspiratif (2020)

      2. Buku Solo
          1) Mengejar Azan (2018)
          2) GBS Menyerangku (2020)
          3) Menjadi Pribadi Unggul (2020)
          4) Kompilasi Kisah Inspiratif (2021)
          5) Belajar Tak Bertepi (2021)
          6) Aisyeh Menunggu Cinta (2021)
          7) Menepis Kesulitan Menulis (2021)

       3. Masih Dalam proses
           1) Kado Spesial Sang Bintang ( tinggal menunggu kisah inspiratif dari murid-murid Yang sukses tembus kuliah keluar negeri Jepang, Turki, Mesir, Yaman, Thailand, dan lainnya)
           2) Lentera Ramadan ( tinggal disempurnakan sedikit insyaallah, sebelum Ramadan sudah terbit.
           3) Cing Ato Berpantun
           4) Cing Ato Berpuisi
           5) Menulis di Kala Sakit
           6) Belajar Fikih ( buku mata pelajaran)
        4. Masih Dalam ide
            1) Menyongsong Pendidikan Abad 21
            2) Menjadi Guru yang dirindukan
            3) Mengubah PTK menjadi Buku
            4) Mengubah Tesis Menjadi buku
            5) dll

Medsos
       1. Instragram ( @Suharto. cingato.cing)
       2. Facebook. ( @ Suharto.cingato.cing)
       3. Blog (Suharto13bolgspot.com) 
                                 (Suharto69blogspot.com)
       4. Aktif di website YPTD
          
Motto Hidup
          "Belajar, belajar, dan belajar"

Beberapa materi pembelajaran yang diabadikan Cing Ato lewat 
YouTube :
1.https://youtu.be/tVSJLPutgtU

2.https://youtu.be/fjpPK_w0Bew

3.https://youtu.be/uye6FLj30GU

Allohu Akbar, Duhai Allah yang Maha Besar, sungguh besar Rohman dan Rohim-NYA. Speechless dengan ikhtiar Cing Ato. Sehat selalu Cing Ato, semoga Allah SWT selalu memberikan kekuatan untuk terus berkarya.

Rasa dan semangat yang tinggi ingin menulis pada awalnya sangat membutuhkan proses panjang dari Cing Ato. Mulai dari kebiasaan membaca, dan ketika digalakkan nya program Literasi Sekolah, dimana setiap siswa diharuskan membaca dan menulis apa yang dibaca kemudian disatukan menjadi satu buku Antologi kumpulan murid-murid.

Dari sinilah awal ketertarikan Cing Ato, dan satu masa lewat akun Facebook, Cing Ato mengikuti
pelatihan menulis KSGN di wisma UNJ. Awal pertemuan dengan
pak Namin, Om Jay, Om Dedi, dan lainnya hingga sering mengikuti kegiatan tulis menulis.

 Sedikit banyaknya Cing Ato mulai mengetahui cara menulis, terutama apa yang disampaikan oleh Om Jay." Tulis apa yang ada disekitar kita, tulis yang sederhana dahulu, tulis yang kamu bisa dan kuasai, serta mulailah menulis apa yang kamu alami dan rasakan" itulah sepenggal kalimat yang selalu menjadi dasar untuk mulai menulis.

Mengutip kalimat inspiratif dari sang Guru Besar OmJay "Menulislah setiap hari dan buktikan apa yang terjadi" menjadi motivasi Cing Ato untuk selalu menulis. kemudian Cing Ato mencoba menghasilkan Quotes turunannya"Menulislah setiap hari dan lihatlah apa yang terjadi".

Dan apa yang terjadi ? Takdir baik telah diberikan Allah bagi Umat-NYA yang selalu ikhtiar walau dalam keterbatasan, tanpa mengeluh dan menyerah pasrah hingga terbit karya :
Dengan rasa bangga dan terharu menyelesaikan buku perdana Mengejar azan Cing Ayo sengaja meminta bantuan pelukis mengabadikan karya tulisnya dalam pigura. Sungguh karya dalam karya.

MashaAllah perjuangan seorang Cing Ato, jujur malam ini kelas begitu membuat perasaan ini larut dalam suasana yang campur aduk. Tak ada kata menyerah, terus berdamai dengan keadaan tanpa menyalahkan diri sendiri dan terus berjuang dengan terus dan terus mencipta karya dalam suka dan duka.

Dunia tulis menulis menjadi obat dan sahabat bagi Narasumber malam ini. Salam kagum, salam sehat dan selamat mencipta karya bapak Suharto.

Berikut link YouTube Cing Ato ketika beliau ramai mendapat kunjungan dari para youtuber, guru dunia nyata dan dunia Maya, seorang penulis buku terkenal Man Jadda wa jadda juga menghubungi cing Ato yang begitu menginspirasi dan benar-benar seorang motivator sejati.
Jangan sampai lewatkan Link YouTube perjalanan Cing Ato :

https://youtu.be/qhzk01Z7y4w

Perjalanan panjang menyertai perjuangan Cing Ato, selalu diminta sebagai Narasumber di kelas Belajar Menulis di beberapa gelombang sampai pada gelombang 21-22 ini.

You are the real motivator teacher. Seorang guru yang benar-benar membangkitkan semangat, menciptakan vibrasi bahagia dan mampu menjadi contoh.

Semangat Resiliensi seorang guru Motivator sejati, kaya akan pengalaman, kaya akan karya, berusaha dan selalu berusaha membentuk mental jatuh itu biasa, bangkit itu luar biasa.

Tips penutup dari Cing Ato
* No worry to write, jangan takut untuk mulai menulis
* Jangan tunggu pintar, justru pintar kan menghampiri ketika kita rajin menulis yang berdampingan dengan suka membaca.
* Mulailah menulis yang sederhana
Semua yang kita lihat, dengar, baca dan rasa dapat menjadi sumber tulisan
*Menulis hal-hal yang kita kuasai sehingga ide-ide kalimat dan diksi kan mengalir.
* Rajin membaca karya orang lain, selain membantu dan menghargai karya orang lain dengan membeli buku karya orang lain,semoga ketika kita berjaya mencipta karya maka orang lain akan mencari dan menghargai karya kita.

Sessi tanya jawab
Bagi saya seorang Cing Ato tidak perlu ditanya, Cing Ato sudah banyak memberikan jawaban nyata perjuangan seorang penderita GBS ( Maaf Cing ), malah sebaliknya menurut saya pribadi banyak pertanyaan harus saya refleksikan untuk diri saya sendiri, sudah konsekwen kah saya dalam menulis dengan segala kesempurnaan yang Allah titipkan padaku.

Kembali Cing Ato dengan kata-kata motivasi nya " Menulis itu niatkan Lillah karena semua milik Allah".
Cing Ato tak pernah takut tulisanny di Facebook akan di plagiat oleh orang lain, dengan bijaknya Cing Ato menyatakan bahwa ia juga meminjam kata dan kalimat orang lain dan beliau sedang mencoba menebar kebaikan.

Sekelumit rahasia Cing Ato dalam mencipta Judul
1. Mengambil dari judul-judul di daftar isi
2. Lihat isi tulisan, tema apa yang sedang dibahas
3.Ciptakan judul singkat, menarik dan sarat makna.

Teruslah menulis apa saja. Walau tulisan sederhana dan singkat, atau tulisan pendek, artikel,puisi,pantun. Pilah dan pilih tulisan yang ada manfaatnya untuk diri sendiri dan orang banyak.

Terimakasih banyak untuk pelajaran hidup nya malam ini Cing Ato, doa kami untuk kepulihan cing, terus berkarya tanpa batas dan sesungguhnya Bapak Suharto, S.Pd., M.Pd.,telah membuktikan nya, Selamat berkarya Cing.

Puisi rindu buat Cing Ato

Lemah tanpa daya nyata adanya
Nafasmu terasa satu-satu
Sungguh aku tak mengenalmu
Dalam tak keberdayaanmu
Terpancar aura teduh penuh keyakinan

Sungguh waktu yang kejam
Setujukah kau pada kata-kataku
Sungguh mulia seorang manusia
Dalam lemah tak berdaya
Ada bukti karya nyata yang memancarkan sinar pelangi merah,kuning hijau di langit yang biru

Engkau pelukis kata-kata indah
Engkau torehkan warna warni pelangi itu 
Bagi setia penikmat karyamu

Rindumu sudah terbalas
Rindumu selalu berjaya 
Duhai rindu jangan pernah bandingkan Bulan dan Matahari
Karena keduanya kan berSINAR pada waktu dan masanya sendiri.

Salam sehat dan sukses buat Cing Ato
















12 komentar:

  1. Selalu mantap puisi yang mengiringi. Semoga bukunya segera rilis

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Aamiin....masih jauh dari kerennya Cing Ato
      Semangat Ciiiing

      Hapus
  3. Bunda majin keren...puisinya mengena dalam sanubari sehat selalu bunda

    BalasHapus
  4. Luar biasa materi Cing Ato. Nangis Saya. Malu sehat tapi tak semangat belajar, nulis dan ibadah. Moga kita semua bisa bersyukur atas nikmat Allah SWT. Aamiin.

    BalasHapus

GURU TAHAN BANTING

GURU TAHAN BANTING Berbicara tentang Kurikulum Merdeka yang lebih memfokuskan pada pendeteksian bakat dan minat murid yang terus digali dan ...